fbpx
Gerobak Thai Tea Minimalis

9 Varian Gerobak Thai Tea Minimalis Dan Manfaat Meminumnya Pada Tubuh

Minuman lezat dan sehat jarang ada loh! Soalnya kebanyakan darinya hanya nol gizi yang berbentuk sasetan. Tapi lain lagi ceritanya jika kamu berbisnis dengan menggunakan gerobak Thai Tea minimalis, soalnya minuman yang satu ini sudah teruji kesehatannya.

Dikutip dari berbagai macam penelitian, teh dari negeri Thailand ini ternyata bisa meningkatkan kesehatan dan kebugaran tubuh kita secara keseluruhan dengan cara yang benar-benar mengejutkan.

Nah, jadi selain kita mencoba untuk melihat berbagai macam ide untuk membuat gerobak thai tea minimalis yang tengah populer saat ini, mari kita bahas pula beberapa manfaatnya terhadap kesehatan tubuh kita.

Untuk ide pembuatan dan desainnya sendiri, silahkan lihat secara seksama di daftar berikut ini.

Gerobak Thai Tea Kayu

Gerobak Thai Tea Kayu

Dimanapun di dunia ini, yang namanya teh pasti sama, yaitu sebuah tanaman herbal yang dicampurkan ke dalam air.

Berkat nuansanya yang begitu alami, gerobak thai tea yang terbuat dari kayu akan lebih menyatu, sama halnya seperti kita sematkan pada gerobak es buah minimalis.

Bahkan kita tak perlu lagi susah-susah mencatnya karena warna alaminya sudah seirama dengan minuman tersebut.

Teh berwarna hijau yang kemudian dicampur dengan susu menghasilkan campuran kecoklatan, kemudian kayu dari gerobak mempercantik tampilannya sekalipun diintip dari kejauhan.

Gerobak Thai Tea Aluminium

Gerobak Thai Tea Aluminium

Meskipun kayu nampak menyatu, bukan berarti kita tak boleh menggunakan bahan dasar lainnya untuk pembuatan dan desain dari gerobak Thai Tea minimalis.

Tak ada larangan untuk menggunakannya selama dibuat secantik mungkin dengan gaya yang sederhana, demi menciptakan suasana harmonis dan minimalis.

Teh Thailand sendiri sudah menjadi minuman tradisional negeri gajah putih dan semakin digemari di Indonesia berkat rasanya yang menyatu dengan lidah warga kita.

Apalagi di Indonesia dengan iklim tropis di dalamnya, maka benar-benar disajikan saat terik matahari. Jadi, pastikan bahwa gerobak dari aluminium yang kamu buat benar-benar mencirikan bahwa kamu tengah menjual Thai Tea yang nikmat.

BACA JUGA :  Meja Dispenser Minimalis Dari Besi Biar Lebih Gampang Saat Nyeduh Kopi

Gerobak Thai Tea Unik

Gerobak Thai Tea Unik

Thai Tea sendiri sebenarnya sudah termasuk ke dalam minuman unik karena diadaptasi dari negara tetangga, jadi apapun bentuk dan desain dari gerobak thai tea minimalis kamu saat ini, maka hanya dengan menyematkan poster atau gambarnya saja sudah terlihat asing namun menarik hati untuk dicoba.

Padahal dari segi bahannya cukup biasa, yakni campuran teh, gula, dan susu. Hanya saja, ada pula penjual yang menggunakan varietas teh khusus bernama Ceylon, sekaligus menambahkan rempah-rempah rahasia yang semakin meningkatkan nilai gizi.

Semakin bernutrisi suatu makanan atau minuman, maka akan mendatangkan manfaat kesehatan bagi tubuh kita secara nyata.

Gerobak Thai Tea Besi

Gerobak Thai Tea Besi

Sama halnya seperti aluminium, kita pun boleh menyematkan sebuah bahan dasar besi pada gerobak Thai Tea minimalis.

Akan tetapi tak boleh menggunakan bahan sama 100%, mengingat harga besi yang mungkin sangat gila.

Kita harus menambahkan besi sebagai frame atau rangka dari gerobak itu sendiri. Besi yang melindungi elemen dasar seperti kayu atau aluminium seolah menggambarkan sebuah gizi Thai Tea yang melindungi tubuh dari berbagai macam penyakit.

Tentunya ini bukan isapan jempol belaka. Menurut para peneliti dari Natural Product Researh Center of Excellent dan Faculty of Traditional Thai Medicine menyebutkan bahwa ternyata Thai Tea memiliki senyawa anti kanker yang begitu kuat.

Gerobak Thai Tea Baja Ringan

Gerobak Thai Tea Baja Ringan

Sama halnya seperti besi, baja ringan pun dapat kita sematkan pada gerobak Thai Tea minimalis sebagai bagian dari frame-nya.

Menariknya, baja ringan jauh lebih kuat, keras, tahan lama, dan ringan daripada besi, sehingga jika kamu memiliki budget berlebih, maka disarankan untuk menggunakannya.

Mengenai elemen utamanya bisa menggunakan bahan dasar sama seperti aluminium dan kayu, dan boleh kamu tutup dengan gambar-gambar keren.

Buat seunik mungkin agar menarik orang untuk mengonsumsinya. Soalnya, Thai Tea sudah mengurangi stres oksidatif dan mencegah efek radikal bebas dalam tubuh, yang mana biasanya disebabkan oleh paparan polusi sehari-hari di kota-kota besar seperti Jakarta.

Gerobak Thai Tea Stainless

Gerobak Thai Tea Stainless

Berbeda dengan stainless steel yang boleh kamu gunakan seluruhnya pada bagian badan gerobak Thai Tea minimalis.

BACA JUGA :  ✔ 55+ Inspirasi Desain Kursi Super Ergonomis Anti Nyeri Punggung

Namun dikarenakan lempengannya yang kecil, maka akan lebih enak jika dijadikan sebagai lapisan daripada bahan dasar berupa kayu di dalamnya.

Sementara framenya bisa menggunakan baja ringan agar warnanya nampak menyatu sembari memberikan kekuatan yang tiada bandingan.

Stainless Steel sangatlah berkilauan, dan bisa menjadi penarik perhatian bagi siapa saja yang lewat.

Ajak orang-orang tersebut untuk minum thai tea kita yang menyegarkan. Beritahukan kepada para penderita obesitas atau berat badan berlebih bahwa Thai Tea memang dapat menurunkan berat badan secara alami.

Terlepas dari jumlah kalori yang terdapat dalam minuman ini, thai tea sangat mengenyangkan dan kafein di dalamnya dapat menekan rasa lapar, sehingga berkontribusi pada berkurangnya asupan makanan dan membantu mengurangi berat badan.

Gerobak Thai Tea Keren

Gerobak Thai Tea Keren

Keren itu bisa datang dalam berbagai macam arti, entah itu dari sisi desain, potongan, hingga gambar-gambar yang nampak menarik untuk dilirik.

Kamu pun bisa tampil secara keren sebagai seorang pedagang sambil berdiri di balik gerobak Thai Tea minimalis.

Jika bisa, minumlah segela Thai Tea buatan kamu sendiri sebelum berjualan, karena minuman ini memiliki kadar kafein sekian persen yang dapat meningkatkan metabolisme dan energi kita secara keseluruhan.

Alhasil akan berdampak pada kondisi dan penampilan kita yang prima. Orang tentunya akan jauh lebih tertarik kepada pedagang yang nampak rapi dan bersemangat, lengkap dengan gerobaknya yang begitu modern, minimalis, dan enak dipandang.

Gerobak Thai Tea Bongkar Pasang

Gerobak Thai Tea Bongkar Pasang

Jika misalnya kamu memilih untuk tidak menggunakan gerobak yang beroda, maka wajib menggunakan gerobak thai tea minimalis yang dapat dibongkar pasang.

Ini agar tak membuat kita kesusahan saat sewaktu-waktu ingin memindahkannya dari satu lokasi ke lokasi yang lain.

Gerobak ini bisa datang dari berbagai macam bentuk dan bahan. Namun lazimnya terbuat dari campuran kayu atau stainless steel sebagai bahan utama, serta seng sebagai atap, dan besi atau baja ringan sebagai frame-nya.

Semakin mudah dibongkar pasang maka akan meningkatkan keefektifan dan menghemat waktu dalam bekerja, siap-siap, atau proses maintenance.

About Subaru

Rumah adalah sebuah tempat di bumi yang sangat indah. Tempat yang lebih berharga dari lainnya. Oleh karena itu, desainlah rumahmu dengan cantik agar kamu selalu nyaman di rumah.

Baca Juga

Hiasan Dinding Ruang Tamu Minimalis Modern Terbaru: Tips dan Inspirasi

Ruang tamu adalah salah satu ruangan yang paling sering dikunjungi oleh tamu, keluarga, atau teman. …

2 comments

  1. Gerobak harga berapa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *